Jumat, 06 Juli 2018

Post Tidak Terduga : Tantangan Hari ke-2

Hari ke dua
Masih mengenai kecerdasan finansial, dari beberapa pengalaman teman-teman digroup Institut Ibu Profesional yang menjadi poin adalah bagaimana membagi pengeluaran dan penyimpanan tabungan masa depan. Ini penting terutama bagi mereka yang telah memiliki pasangan dan memiliki buah hati, sangat penting untuk bisa membedakan mana kebutuhan dan yang mana hanya keinginan.

Saat ini sayapun baru belajar untuk membagi setiap pengeluaran dan mana yang perlu ditabung untuk keperluan mendatang. Seperti cerita dihari pertama, saya sedang berkomitmen untuk bisa manabung tiap bulannya, caranya dengan selalu menyisihkan gaji sesuai jumlah yang direncanakan, lalu tidak menggunakan atm merupakan cara terampuh bagi saya, dan menguatkan tujuan untuk apa kelak tabungan ini dan ini bukan tanpa godaan untuk menjalankannya.

Godaan terbesar saya untuk berbelanja biasanya bukan pada pakaian, atau benda-benda berkilau laiinya. Tapi tantangan terbesar adalah berbelanja buku dan makanan, beberapa kali saya selalu saja tidak bisa menolak hal ini. Kisahnya sering khilaf jika mengenai hal ini, dan sering lupa meyiapkan standar post untuk pengeluaran tidak terduga, alhasil kadang jatah dipost ini berlebih dan mengurangi jatah tabungan dan diakhir bulan biasanya kondisi dompet dan atm menipis sist.

Setiap post yang dibuat masing-masing orang pasti berbeda dan ini berdasar kebutuhuan masing-masing keluarga dan individu. Pastikan juga post pengeluaran tidak terduga terisi berdasar pengalaman sebelumnya dan usahakan tidak berlebih, jika lebih bisa dimasukkan ketabungan bulan depan hehehe...

Thanks
#Hari2
#Tantangan10Hari
#Level8
#KuliahBunsayIIP
#RejekiItuPastiKemuliaanYangDicari
#CerdasFinansial

Tidak ada komentar:

Posting Komentar