Sabtu, 16 Desember 2017

Melatih Kemandirian #10

Tantangan kemandirian di hari terakhir yang semoga tantangan yang sudah dilakukan menjadi kebiasan yang baik untuk dilakukan setiap harinya. Seperti biasa bangun pagi membersihkan kamar dan rumah, aku juga berusaha lebih tepat waktu kekantor karena ada janji temu untuk membahas sebuah project kerjasama. Tapi karena beberapa pekerjaan rumah yang belum selesai jadinya aku datang terlambat, alhamdulillah mereka masih mau menungguku sebelum memulai meeting. 

Meeting kali ini bagiku penting karena minggu depan akan di eksekusi, tapi selama diskusi aku merasa terlalu arogan dan tidak ramah, karena beberapa pendapat dan pengalamanku tidak bisa dilakukan dalam acara yang dirancang, aku berusaha agar tidak terlihat memaksa, tapi sepertinya wajahku tidak bisa berbohong karena aku tidak bisa menyembunyikan rasa ketidaksukaanku terhadap sesuatu, edisi wajah terlalu jujur.

Yup, setelah itu aku agak menyesal, seharusnya aku bisa lebih luwes lagi dan melihat dari banyak sudut pandang. Tapi ini pelajaran berharga deh.. aku berharap ini tidak akan kulakukan lagi atau minimal berkuranglah, agar aku bisa menghargai pendapat dan pandangan orang lain.

Next, kisah dilanjutkan di malam minggu yang sendu ini. Malam ini keponakan menginap di rumah, dan ia mengikuti kemanapun aku pergi, sampai saat kami tiba disebuah mini market dan matanya mulai mengintai sasaran empuk untuk dibeli. Tapi kemudian, aku mengingatkannya bahwa tujuan ke minimarket ini adalah untuk membeli pesanan nenek, meski ia beberapa kali merayu untuk membelikan beberapa yang ia mau, tapi aku hanya bisa meloloskan satu permintaan saja itupun karena ia menggunkan kata-kata yang baik dan meyakinkan tampa merengek dan menangis manja. hehehe 

Tentang semangat ya untuk berbagi dan terus menjalankan tantangan kemandirian
Semoga menjadi habit yang baik untuk diri kita dan orang disekitar kita tentunya 
Karena saat ini saja sudah mulai terasa dampaknya menjalankan tantangan ini, yang penting adalah komitmen, karena ini hal yang pasti penuh godaan. 

#Harikesepuluh
#Tantangan10Hari
#Level2
#KuliahBunSayIIP
#MelatihKemandirian



Tidak ada komentar:

Posting Komentar