Sabtu, 08 September 2018

Daughter

Klik link dibawah ini ya kawan :

Mothertodaughter😊

Setelah menyaksikan bagimana menurutmu ?

Baca dongeng saya malam ini sambil mendengar lagu dilink yang ada di atas

Masih ingat tentang dongeng si malin kundang?, saya berharap tidak mengukir kisah itu dalam hidup saya, menyakiti hati ibu atau bapak saya, kemdian dikutuk menjadi batu atau berhati batu. Sekalipun memang tidak mudah menjadi anak berbakti nan soleh/soleha. Apa lagi saat memasuki masa remaja yang penuh dengan godaan dunia dan membuatmu berjarak dengan keluarga, lalu mulai tersadar perlahan setelah memasuki dunia orang dewasa dan seketika itu juga merasa waktu menjadi begitu sempit untuk dilalui bersama.

Beberapa teman yang telah memiliki anak berkata, ketika kamu menjadi orang tua kamu akan tau bagiaman perasaan orang tuamu dan saat itu kamu akan berterima kasih bahkan meminta maaf atas segala tingkah lakumu dimasa mudamu. Begitu juga saat kamu memiliki anak, kamu akan berpikir kenapa cepat sekali waktu berlalu, anakmu bertambah dewasa dan rambutmu kian banyak yang memutih. Meski begitu bagimu anakmu tetaplah kesayangan yang berharga untuk kamu jaga dan lindungi, hingga rela membuatmu melakukan apapun untuk kebahagiannya.

Sejenak bersandarlah pada bantalmu dan ingat kembali masa-masa yang kamu lalui bersama keluarga. Mungkin dalam benakmu pernah terbersit bahwa waktu berputar cepat, dan tanpa sadar banyak hal yang sudah kamu lalui. Bagaimanapun kehadiranmu kelak sebagai orang tua dan kehadiranmu sebagai anak, selalu jadi hal berharga yang akan memberimu banyak pelajaran hidup, hingga kamu pandai menghargai dan menghadapi dunia.


Selamat malam

#tantangan10hari
#hari9
#level10
#KuliahBunsayIIP
#GrabYourImagination
#MothertoDaughter

Tidak ada komentar:

Posting Komentar